About Me
- MAN 1 RANTAU
- Rantau, Kalimantan Selatan, Indonesia
- Blog resmi Madrasah Aliyah Negeri 1 Rantau
Jumat, 15 April 2011
MAN 1 RANTAU GELAR KHATAMAN AL-QUR'AN DAN SHOLAT HAJAT BERSAMA DALAM RANGKA MENGHADAPI UJIAN NASIONAL 2011
MAN 1 RANTAU. Bertempat dihalaman Madrasah Aliyah Negeri 1 Rantau, Kamis 14 ke 15 April 2011. Siswa-siswi kelas XII melaksanakan Khataman al-Qur'an yang dirangkai dengan sholat magrib berjemaah dan dilajutkan dengan sholat hajat dan do'a bersama dalam rangka menghadapi Ujian Nasional 2011. Acara yang dimulai pukul 17.30 wita tersebut dihadiri oleh seluruh siswa kelas XII, pengurus OSIS, dewan guru dan pegawai, komite madrasah, para wali siswa, kasi Mapenda Islam, kepala kantor Kementerian Agama Kabupaten Tapin, ketua Majelis Ulama Kabupaten Tapin dan dua mantan kepala MAN 1 Rantau, bapak Drs.H. Abdussani & Dra.Hj.Rukmini.
Kepala MAN 1 Rantau, Hilal Najmi, S.Ag., M.Pd.I. dalam sambutannya menyampaikan bahwa khataman al-Qur'an adalah kegiatan puncak baca al-Qur'an yang dilakukan siswa prapembelajaran pertama setiap harinya di madrasah, sedangkan tujuan sholat hajat dan do'a bersama adalah untuk memohon kepada Allah SWT agar para siswa diberikan ketenangan dan diberi kemudahan oleh Allah SWT dalam ujian nasional sembari berharap semoga para siswa yang mengikuti ujian tahun ini dapat berhasil dengan hasil yang memuaskan atau lulus 100%. Kegiatan ini juga dalam rangka menyempurnakan ikhtiar sesudah dilaksanakan KBM, les tambahan dan KBM intensif.
Sholat hajat yang diimami ketua MUI kab. Tapin, bapak Drs.H.Hamdani ini dilanjutkan dengan tausyiah yang disampaikan oleh kepala Kementerian Agama Kabupaten Tapin, Drs.H.Muhammad Yamani, M.Pd.I. dalam tausyiahnya beliau berpesan kepada para siswa untuk mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin, paling tidak memiliki "DUIT" yang dijabarkan beliau bahwa hurup "D" adalah do'a, siswa waib senantiasa berdo'a kepada Allah SWT, "U" adalah usaha, belajar dengan baik dan tekun, "I" adalah iman, siswa senantiasa mendekatkan diri dengan Allah SWT, sholat dst. Sedangkan "T" adalah tawakal, menyerahkan segala kepada keputusan Allah SWT.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar